Majalah "Prestasi Anak Nusantara"

Senin, 06 April 2015

BANTEN: Tim Drum Band Gita Surosowan Lolos ke Ajang World Class di AS




DEWAN JURI “Thailand World Music Championship 2014” menetapkan dua tim marching band yang lolos ke perhelatan world class di AS. Kehormatan itu jatuh kepada Marching Band Gita Surosowan Banten (MBGSB) dengan nilai 85,20 dan North Eastern Technologi College (NETC) dari Thailand yang mengantongi angka 91,20. Dua tim marching band ini dipastikan mendapatkan tempat pada kompetisi “Drum Corps International 2015” yang akan dilangsungkan di AS. Prestasi itu diperoleh dari hasil penampilan maksimal GSB pada babak penyisihan yang dilaksanakan di I-Stadium Buriram, Thailand, pada Desember 2014.

Lolosnya MBGSB ke ajang world class menempatkan diri sebagai marching band papan atas di tingkat nasional. Pasalnya, MBGSB mampu mengungguli beberapa marching band dari Indonesia yang juga turut berlaga di “Thailand World Music Championship 2014”. Sebelumnya, MBGSB pun berhasil menyabet medali emas untuk kategori show world division di ajang “The 17th World Music Contest 2013” di Belanda. Dalam hal ini, MBGSB bisa menjadi “Duta Pariwisata dan Trademark” Indonesia, terutama Banten, lewat prestasi dan penampilannya di ajang drum band internasional. ***


Tidak ada komentar:

Posting Komentar